Menyandang status pensiunan berarti sudah meninggalkan pekerjaan di kantor dan memulai hari-hari baru tanpa disibukkan kegiatan yang sudah ditekuni bertahun-tahun lamanya. Anda mungkin berpikir tentang kegiatan apa yang bisa dilakukan setelah pensiun. Mengingat bahwa setelah pensiun maka keuangan dan income sudah tidak berjalan lagi, serta dikhawatirkan mempengaruhi kesehatan finansial dalam keluarga. Anda bisa mempertimbangkan untuk memulai bisnis, bisnis yang akan memberikan pengalaman baru dan menyenangkan bahwa yang belum pernah anda alami saat bekerja di kantor.
Bisnis ini selain untuk menjadi pengganti sumber penghasilan setelah berhenti bekerja juga memberikan anda aktivitas baru agar tidak bosan tanpa kegiatan. Kekhawatiran akan berubahnya siklus keuangan keluarga bisa teratasi dengan berbisnis, bahkan ketika anda tekun menjalaninya. Penghasilan yang didapat dari berbisnis bisa berkali libat besarnya dibanding gaji saat masih bekerja pada perusahaan.
Baca Juga : Motivasi Bisnis Dari Pendiri Facebook
5 Bisnis Pensiunan Yang Bisa Anda Tekuni Untuk Menjamin Keamanan Finansial
Pelaku bisnis biasanya mengalami keraguan ketika awal menjalankan bisnisnya. Hal ini biasa terjadi, begitu pun pada anda yang pertama kali menggeluti bidang bisnis setelah sebelumnya bekerja di kantor. Bisnis anda bisa berkembang dengan baik dan besar jika anda mampu menguasainya serta merencanakan bisnis tersebut dengan matang.
1). Bisnis Yang Sesuai Dengan SKILL
Bila sebelumnya anda bekerja sebagai seorang teknisi dalam sebuah perusahaan mungkin ketika anda pensium bisa mencoba untuk membuka sebuah tempat service atau bengkel sesuai dengan keahlian anda. Hal ini akan membuat anda merasa tidak pensiun dari pekerjaan, serta tetap mendapat penghasilan dari keahlian anda.
Hal lain yang mungkin bisa anda lakukan adalah menjadi konsultan. Peluang bisnis konsultasi berdasarkan keahlian memang cukup menguntungkan karena selain membantu orang lain juga bisa mengingat pengalaman yang berguna bagi orang lain. Anda bisa menetapkan bayaran untuk hal ini.
2). Bisnis Properti Yang Menguntungkan
Bisnis properti bisa menjadi pertimbangan untuk dijalankan setelah pensiun. Hal ini bisa anda lakukan, terutama jika mendapatkan uang pensiun dengan jumlah besar dan dibayarkan secara sekaligus. Maksudnya uang pensiunan tersebut dibayar secara kontan tanpa dicicil perbulan oleh perusahaan. Dengan dana yang besar, anda bisa mencoba bisnis properti ini.
Ada berbagai macam bisnis properti, diantara lain adalah kosan, rumah kontrakan rumah sewa. Sebelum memulai bisnis ini hendaknya perhatikan juga perencanaan bisnis seperti lokasi yang tepat.
Alternatif lain bila anda tidak ingin repot membuat bangunan baru, bisa memanfaatkan kamar dirumah anda yang masih kosong untuk di kontrakkan. Bila tidak ada, manfaatkan lahan kosong di sekitaran rumah anda untuk dibangun tempat kos atau kontrakan sebagai ladang bisnis yang menguntungkan.
3). Bisnis Toko Kelontong Yang Menyediakan Berbagai Macam Keperluan Harian
Berbisnis toko kelontong yang biasanya memang biasanya ramai dikunjungi oleh pembeli untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari. Apalagi bila lokasi toko yang berada pada tempat yang ramai dilewati oleh masyarakat. Manajemen yang baik pada toko serta pelayanan yang baik dan ramah terhadap pelanggan juga mampu menarik minat pembeli untuk terus berbelanja di toko anda.
Menjaganya juga tidak dibutuhkan banyak tenaga, anda bisa sambil bersantai. Peluang bisnis toko kelontong ini menjadi salah satu bisnis yang tidak ada matinya. Pendapatan yang dijanjikannya juga tidak main-main. Cukup besar dan mampu membantu finansial keluarga setelah pensiun.
4). Bisnis Rental dengan menyewakan hal dibutuhkan dan bisa direntalkan kepada masyarakat dengan jaminan seperti mobil, motor, laptop.
Menyewakan atau merentalkan kendaraan seperti mobil atau motor bisa menjadi pilihan bisnis setelah pensiun. Kendaraan yang mungkin biasanya sering anda gunakan untuk pergi ke kantor sekarang tidak digunakan lagi. Anda bisa menyewakan kepada orang sekitar yang membutuhkan seperti tetangga atau mungkin teman-teman anda.
Bisa juga menyewakan laptop untuk bekerja dan lain sebagainya. Sewakan perlengkapan yang mungkin bisa disewakan untuk mengambil sejumlah bayaran. Hal ini tentu menguntungkan selain bisa bermanfaat dengan membantu orang lain yang membutuhkan.
5). Bisnis sesuai dengan hobi yang anda miliki tentu menyenangkan karena mendapat penghasilan dengan melakukan hal menyenangkan.
Mengerjakakan bisnis yang sesuai dengan hobi tentunya menyenangkan. Selain beraktivitas, anda juga mendapatkan sejumlah keuntungan karena menjalankan hobi. Anda bisa mencoba mendalami lagi hobi anda dan menjadikannya peluang bisnis, atur waktu dan bisnis anda sesuai keadaan hingga nantinya bisa besar dan sukses walaupun anda jalankan di rumah saja.
Baca Juga : Analisa Bisnis Ternak Lele Yang Menguntungkan
Itulah berbagai macam bisnis pensiunan yang bisa anda jalankan. Bisnis setelah pensiun bisa dilakukan walaupun di rumah dan tidak harus bermodal besar, bila terbebani dengan modal. Maka pilih saja bisnis yang bermodal kecil diantara beberapa macam bisnis diatas.
Semoga bermanfaat bagi anda para pembaca dan memotivasi diri
Originally posted 2018-02-18 09:19:47.