Kumpulan Contoh Polis Asuransi Populer di Indonesia

Jika Anda ditanya mengenai salah satu contoh polis asuransi dan penjelasannya, bisakah Anda menjawabnya dengan spesifik dan benar? Secara umum, asuransi memang digunakan pada saat keadaan tak terduga datang dan membantu Anda dalam mengurusi masalah keuangan yang diperlukan saat terjadi hal yang tak terduga tersebut. Bisa dikatakan juga asuransi adalah suatu simpanan uang untuk menjadi dana tak terduga jika sesuatu terjadi di masa akan datang.

Kita tidak pernah tahu apa yang akan terjadi dan sebanyak apa kita memerlukan uang di masa depan. Memiliki uang tabungan saja tidak cukup untuk membiayai kerugian yang Anda alami di masa depan. Asuransi bisa menjadi jaminan bagi kita agar lebih tenang menghadapi masalah.

Misalnya saja saat mengalami kecelakaan mobil, Anda mengalami luka dan mobil Anda rusak parah, jika selama ini Anda sudah mendaftar pada salah satu perusahaan asuransi untuk menjamin kesehatan Anda dan juga mobil Anda, maka dengan melihat kondisi Anda dan mobil Anda, perusahaan asuransi terkait bisa membayarkan biaya pengobatan Anda dan biaya bengkel mobil Anda.

Berikut beberapa macam contoh polis asuransi yang tersedia di beberapa perusahaan asuransi:

Polis Kendaraan Bermotor

Macam contoh polis asuransi yang pertama adalah polis kendaraan bermotor. Polis kendaraan bermotor mencakup perjanjian antara pemegang polis dengan pihak perusahaan asuransi yang berisi tentang kewajiban asuransi untuk membayar segala kerugian yang terjadi pada kendaraan bermotor yang dimiliki oleh sang pemegang polis asuransi sesuai dengan ketentutan yang berlaku yang sudah disetujui oleh kedua belah pihak.

Apakah dalam hal ini perusahaan asuransi sama sekali tidak mendapat keuntungan? Tentu saja mereka mendapat keuntungan, selama Anda menjadi pemegang polis, maka Anda akan selalu dibebankan biaya yang harus Anda bayarkan setiap bulannya kepada pihak perusahaan asuransi sebagai tanggungan yang perlu Anda penuhi, sebagai gantinya asuransi akan menjamin keselamatan kendaraan bermotor yang Anda miliki.

Polis Asuransi Kesehatan

Jenis contoh polis asuransi yang satu ini tentunya tidak dapat digunakan untuk menjamin kesehatan Anda dan membuat Anda selalu sehat, tidak begitu. Hanya saja dengan polis asuransi kesehatan ini, apalagi terjadi keadaan dimana Anda jatuh sakit, maka biaya kesehatan yang akan Anda perlukan akan ditanggung sepenuhnya oleh asuransi yang bersangkutan. Asuransi kesehatan ini terbagi untuk pembayaran rawat inap dan juga rawat jalan.

Biasanya pada beberapa perusahaan swasta dan pada badan pemerintah, pegawainya akan didaftarkan pada asuransi kesehatan ini secara langsung, setiap bulannya akan ada sejumlah biaya yang harus dibayar dan diambil melalui gaji tiap bulannya sesuai biaya yang ditentukan secara otomatis. Biaya per bulannya biasanya tidak mahal. Maka selama Anda bekerja pada perusahaan itu, segala masalah kesehatan Anda akan ditanggung oleh asuransi tanpa Anda perlu mengeluarkan uang lagi. Asuransi kesehatan juga merupakan asuransi yang paling banyak digunakan oleh masyarakat luas.

Polis Asuransi Rumah

Bagi Anda yang tinggal di daerah yang rawan bencana, maka sepertinya jenis contoh polis asuransi rumah ini merupakan hal yang penting untuk Anda, sehingga jika terjadi bencana yang membuat rumah Anda mengalami kerusakan, Anda bisa mengajukan klaim kepada pihak perusahaan asuransi dimana Anda terdaftar untuk mendapatkan ganti rugi sehingga Anda bisa kembali membangun rumah Anda tanpa perlu mengeluarkan uang lagi.

Semua jenis polis asuransi akan menangguhkan biaya wajib yang harus Anda bayarkan tiap bulannya, sehingga saat masalah tidak terduga terjadi, segala biaya bisa ditanggung oleh perusahaan asuransi.

Originally posted 2017-01-06 05:49:02.